Selasa, 21 Juni 2016

Mendefinisikan Struktur Halaman HTML



Dari sekian banyak tag, tag-tag yang wajib ada di setiap webpage atau halaman web adalah tag yang mendefinisikan struktur halaman. Tag-tag ini wajib hukumnya ada di setiap halaman web. Untuk mendifinisikan struktur dokumen HTML, bagian awal dari semua kode harus diawali dengan tag <html> dan di tutup dengan tag </html>/
Jadi,semua kode diantara tag inilah yang dianggap sebagai dokumen HTML. formatnya adalah sebagai berikut:

<html>
Semua kode di sini adalah dokumen HTML
</html>

Di dalam tag <html> yang merupakan dokumen HTML, masih dibagi menjadi 2 tag lagi. Tag pertama adalah <head> yang berfungsi sebagai tempat untuk memperkenalkan halaman HTML tersebut. Jadi, sekarang dokumen HTML akan menjadi seperti berikut :

 <html>
<head>
Informasi mengenai Halaman Web
</Head>
</html>

Setelah head, dibagian kedua adalah <body> di bagian inilah kalian akan meletakkan teks dan berbagai hiasan serta file multimedia di halaman web. Tag <body> ini di letakkan di bawah penutup tag <head>.

<html>
<head>
ini adalah head
</head>
<body>
semua teks body di isikan di sini
</body>

</html>

Struktur html memang sangat sederhana bahkan untuk kalian yang baru belajar saja akan mudah mempraktikannya.

1 komentar: